Setelah akun padamu negeri berubah menjadi simpatika, semua akun sekolah sudah aktif apalagi sekarang akun kepala sekolah memiliki akses untuk mengelola akun sekolah seperti admin. Sehingga mungkin sudah tidak perlu lagi untuk mengaktifkan akun institusi supaya bisa diakses oleh admin karena seperti yang saya katakan tadi bahwa kepala sekolah memiliki akses penuh seperti admin.
Hanya jika sekolah anda masih baru dengan akun baru juga dan anda ingin admin memiliki akses juga, sebaiknya anda mendaftarkan email admin.
Untuk menambahkan akun admin sekolah silakan ikuti langkah berikut :
- Login dengan akun kepala sekolah
- Pada bagian layanan simpatika, klik sekolah
- Pilih menu Kelola Grup Akun > Daftar Anggota Grup Admin > Klik icon Tambah (+).
- Masukkan email pribadi Admin Sekolah, kemudian klik tombol Cek Email. Pastikan email sudah terdaftar, jika belum terdaftar silahkan didaftarkan terlebih dahulu di halaman login sebelah kanan form login klik mendaftar.
- Cetak Surat Akun dan lakukan aktivasi sesuai perintah yang tertera pada Surat Akun tersebut.
- Begitu pula untuk mencetak ulang Surat Akun pemberitahuan layanan dapat Anda lakukan dengan cara klik icon pada nama anggota grup admin dan pilih Cetak Ulang Tanda Bukti.
- Lakukan LOGOUT dari login anda yang menggunakan Akun Institusi Sekolah (SIAP ID Sekolah).
- Login Sekolah dan lakukan login dengan menggunakan email pribadi Admin Sekolah yang telah anda tambahkan tadi.
- Masukkan Kode Aktivasi yang terdapat pada Surat Akun, kemudian klik tombol Aktivasi.
- SELESAI
Artikel Terkait