Anda Seorang Guru? Berikut Tips Agar Disukai Siswa

Anda Seorang Guru? Berikut Tips Agar Disukai Siswa
Anda Seorang Guru? Berikut Tips Agar Disukai Siswa

Sudah tentu semua guru mengharap disenangi semua siswanya, dengan kata lain murid nge-fans sama gurunya. Jika sudah begitu, maka guru akan selalu dinanti kehadirannya dan berusaha mencari juga guru itu tidak ada, dan lain sebagainya.

Menjadi guru yang disukai juga bukan berarti menuruti semua keinginan. Karena jika guru menuruti semua keinginan siswa, bisa jadi malah membuat keluar dari tujuan proses belajar mengajar. Lalu bagaimana cara supaya menjadi guru yang disenangi muridnya? Berikut tips yang bisa anda lakukan:

1. Gunakan metode yang bervariasi


Setiap materi pelajaran memiliki berbagai macam penyampaian. Seorang guru jangan hanya menggunakan satu metode saja misalnya hanya metode ceramah, wah itu membuat siswa tidak konsentrasi dan mengantuk. Tapi juga menggunakan metode yang berbeda yang bisa meningkatkan semangat belajar siswa, misalnya Tanya jawab atau diskusi. Itu akan memberikan efek positif kepada siswa karena siswa ikut terlibat atau berperan aktif dalam kegiatan pembelajaran.

2. Kondisi pembelajaran yang kondusif


Ini berkaitan dengan kemampuan guru dalam menyampaikan materi yang enak didengar dan mudah dipahami oleh siswa. Dalam hal ini guru tidak hanya mengajar saja, tapi juga belajar atas apa yang akan disampaikan kepada siswa. Selain tersebut pada poin 1, juga menyiapkan apa yang dibutuhkan dalam kegiatan pembelajaran seperti RPP, silabus dan lainnya.

3. Humoris


Hampir semua siswa suka kepada guru yang humoris, tidak kaku, tersenyum meski dalam keadaan marah. Tentu saja humor tersebut masih terkait dengan materi pembelajaran dan tidak menyinggung siapapun termasuk kekurangan siswa.

4. Memberikan hak dan kebutuhan siswa


Guru memberikan hak kepada siswa, misalnya hak untuk bertanya dan mendapatkan jawaban yang tepat. Guru yang disukai adalah guru yang memberikan kebutuhan siswa, baik itu kebutuhan untuk dihargai atau kebutuhan karakter dan perkembangannya.

5. Menjaga wibawa


Ini langkah yang paling sulit untuk sebagian guru. Selain menjaga hubungan yang harmonis antar siswanya, guru juga harus menjaga wibawanya. Dengan menjaga tingkah laku atau akhlak di dalam atau diluar sekolah. Bagaimana mungkin seorang guru dihormati oleh siswanya, jika tingkah lakunya (kebanyakan diluar sekolah) tidak mencerminkan seorang guru.

Bisa anda resapi sendiri makna dari bahasa filsafat ini dari kakek nenek saya:
“jika gurunya kencing berdiri, maka siswanya akan kencing berlari”.

6. Menjadi tauladan


Masih terkait dengan poin 5. Guru harus mampu memberika contoh tauladan kepada siswanya, artinya guru tidak hanya pandai berbicara tapi juga mampu mempraktekkannya.

7. Berpenampilan menarik, murah senyum dan sabar


Menjaga penampilan yang menarik, rapi membuat murid merasa betah dengan guru. Begitupun dengan senyum, murid yang yang ‘bermasalah/nakal’ akan luntur dan akan menyukai guru yang suka senyum dengan tulus dan sabar.

8. Mendidik dengan hati dan menginspirasi


Status guru bukan hanya sebatas pekerjaan atau profesi, tapi juga sebagai bentuk pengabdian dan ibadah. Murid bukan hanya sebagai obyek, tetapi juga insan seperti anak, yang tidak hanya dididik juga harus didoakan.

Mungkin hanya itu tips supaya menjadi guru yang disenangi siswanya. Apakah Bapak Ibu punya pengalaman dan masukan untuk menjadi guru yang disenangi? Agar proses belajar mengajar bisa lebih bermakna. Di setiap akhir tahun ajaran, bisa meminta masukan dari murid, menurutnya apa saja kekurangan kita sebagai guru dan apa yang mereka inginkan.
Artikel Terkait

Catatan:

File yang kami bagikan kami simpan di google drive, jika file format word dan excel dialihkan ke aplikasi google doc maka unduh / save as dulu ya. Namun jika kesulitan, silahkan baca cara downloadnya