Juknis Bantuan Dana Alokasi Khusus Fisik PAUD SD SMP SMA SMK 2019

Juknis Bantuan Dana Alokasi Khusus Fisik PAUD SD SMP SMA SMK 2019
Juknis Bantuan Dana Alokasi Khusus Fisik PAUD SD SMP SMA SMK 2019

Juknis Bantuan Dana Alokasi Khusus Fisik PAUD SD SMP SMA SMK 2019 - DAK Fisik Bidang Pendidikan merupakan pedoman bagi pemerintah daerah, dinas pendidikan provinsi atau kabupaten / kota, satuan pendidikan, dan pihak lain yang terkait dalam rangka penyediaan Sarana Pendidikan dan Prasarana Pendidikan pada satuan pendidikan.

Kegiatan DAK Bidang Pendidikan bertujuan untuk menyediakan Sarana dan Prasarana Pendidikan untuk memenuhi sekurang-kurangnya sesuai Standar Nasional Pendidikan (SNP) pada setiap satuan pendidikan.

Sasaran DAK Fisik Bidang Pendidikan yaitu satuan pendidikan yang telah ditetapkan melalui mekanisme yang berlaku sebagai penerima bantuan Sarana Pendidikan dan Prasarana Pendidikan.

Peningkatan Prasarana Pendidikan yaitu pekerjaan untuk melakukan rehabilitasi prasarana belajar, pembangunan prasarana belajar, pembangunan rumah guru, dan pembangunan asrama siswa, yang dibiayai dari dalam DAK Fisik Bidang Pendidikan.

Pemahaman teknis bangunan merupakan tuntutan yang harus dipenuhi oleh pelaksanaan kegiatan peningkatan Prasarana Pendidikan yang dilaksanakan secara swakelola oleh Panitia Pembangunan dan Satuan Pendidikan (P2S).

Hal-hal yang harus dipahami oleh P2S antara lain adalah gambar teknis, Rencana Anggaran Biaya (RAB), jadwal pelaksanaan pekerjaan, dan rencana kerja dan syarat (RKS) serta ketentuan dalam petunjuk teknis dan petunjuk operasional. Penguasaan pemahaman teknis diharapkan P2S mampu melaksanakan seluruh pekerjaan dengan baik dan benar.

Persyaratan Teknis peningkatan Prasarana Pendidikan mengacu pada ketentuan peraturan perundang-undangan mengenai teknis rumah dan bangunan gedung tahan gempa dan ketentuan peraturan perundang-undangan mengenai Standar Sarana dan Prasarana Pendidikan.

Bangunan sekolah adalah salah satu fasilitas umum yang harus memiliki tingkat keamanan yang cukup tinggi dan memiliki usia pemakaian yang cukup lama.

Kegiatan DAK Fisik Bidang Pendidikan terdiri atas:

  1. DAK Fisik Subbidang Pendidikan PAUD;
  2. DAK Fisik Subbidang Pendidikan SD;
  3. DAK Fisik Subbidang Pendidikan SMP;
  4. DAK Fisik Subbidang Pendidikan SKB;
  5. DAK Fisik Subbidang Pendidikan SMA;
  6. DAK Fisik Subbidang Pendidikan SMK;
  7. DAK Fisik Subbidang Pendidikan SLB.

Download Juknis Bantuan DAK Fisik PAUD SD SMP SMA SMK 2019

Selengkapnya bisa anda download pada link berikut ini:
Permendikbud Nomor 1 Tahun 2019
Lampiran 1 Ketentuan Umum
Lampiran 2 Juknis PAUD
Lampiran 3 Juknis SD
Lampiran 4 Juknis SMP
Lampiran 5 Juknis SKB
Lampiran 6 Juknis SMA
Lampiran 7 Juknis SMK
Lampiran 8 Juknis SLB
Lampiran 9 Juknis INKLUSIF
Lampiran 10 Juknis Alat kesenian

Demikian semoga bermanfaat...

Artikel Terkait

Catatan:

File yang kami bagikan kami simpan di google drive, jika file format word dan excel dialihkan ke aplikasi google doc maka unduh / save as dulu ya. Namun jika kesulitan, silahkan baca cara downloadnya