ATP IPAS Face A B C Kelas 1 2 3 4 5 6 SD MI Kurikulum Merdeka

ATP IPAS Face A B C Kelas 1 2 3 4 5 6 SD MI Kurikulum Merdeka
ATP IPAS Face A B C Kelas 1 2 3 4 5 6 SD MI Kurikulum Merdeka

Silabus adalah istilah dalam kurikulum 2013 yang merupakan komponen awal setelah dokumen 1 dalam pembelajaran, tapi pada kurikulum merdeka kita kenal dengan istilah Alur Tujuan Pembelajaran (ATP) untuk setiap mata pelajaran.

Alur Tujuan Pembelajaran (ATP) berfungsi sebagai acuan atau pedoman dalam membuat atau mendesain pembelajaran yang berisi tujuan pembelajaran di setiap fase awal sampai akhir. Untuk jenjang SD MI atau yang sederajat dibagi 3 face sebagai berikut:

  1. Fase A untuk kelas 1 dan 2
  2. Fase B untuk kelas 3 dan 4
  3. Fase C untuk kelas 5 dan 6

Capaian Pembelajaran (CP) adalah kompetensi yang harus dicapai oleh peserta didik pada setiap fase pendidikan. CP ini menggambarkan tujuan umum yang ingin dicapai dan ketersediaan waktu yang tersedia untuk mencapainya.

Sebelum melaksanakan pembelajaran, pendidik perlu menganalisa capaian pembelajaran untuk menyusun tujuan pembelajaran dan alur tujuan pembelajaran (ATP).

Prosedur dalam menyusun ATP kurikulum merdeka sebagai berikut:

  • Menganalisa capaian pembelajaran (CP) kurikulum merdeka
  • Mengidentifikasi kompetensi
  • Merumuskan tujuan pembelajaran
  • Mengidentifikasi elemen
  • Kegiatan pembelajaran

ATP IPAS (Ilmu Pengetahuan Alam dan Sosial) Fase A

secara umum Tujuan Pembelajaran / TP dari mata pelajaran IPAS (Ilmu Pengetahuan Alam dan Sosial) pada pase A untuk kelas 1 dan 2 dapat dirumuskan sebagai berikut :

  1. Mengidentifikasi dan mengajukan pertanyaan tentang diri, lingkungan rumah, dan sekolah serta mengidentifikasi permasalahan sederhana sehari-hari.
  2. Mengoptimalkan penggunaan pancaindra untuk melakukan pengamatan dan bertanya tentang makhluk hidup dan perubahan benda.
  3. Mengenal anggota tubuh manusia, menjelaskan fungsinya, dan cara merawatnya dengan benar.
  4. Membedakan antara hewan dan tumbuhan berdasarkan bentuk dan ciri-ciri umumnya.
  5. Memahami konsep waktu (pagi-siang-sore-malam), nama-nama hari, nama bulan, dan kondisi cuaca dalam keterkaitannya dengan aktivitas sehari-hari.
  6. Mendeskripsikan identitas diri (ciri-ciri fisik, kegemaran) dan orang-orang di sekitarnya (keluarga, teman, dan tetangga) serta menerima perbedaan yang ada pada manusia.
  7. Mendeskripsikan silsilah keluarga, peran serta tanggung jawab sebagai anggota keluarga/kelompok/sekolah.
  8. Mendeskripsikan benda di lingkungan sekitar sebagai bagian dari lingkungan alami dan buatan, menggambarkan kondisi lingkungan rumah dan sekolah dalam bentuk gambar/denah sederhana.
  9. Membedakan lingkungan sehat dan tidak sehat, mencerminkan perilaku hidup sehat, dan menjaga kebersihan lingkungan rumah dan sekolah.

ATP IPAS (Ilmu Pengetahuan Alam dan Sosial) Fase B

secara umum Tujuan Pembelajaran / TP dari mata pelajaran IPAS (Ilmu Pengetahuan Alam dan Sosial) pada pase B untuk kelas 3 dan 4 dapat dirumuskan sebagai berikut :

IPA FASE B

  1. Menganalisis hubungan antara bentuk serta fungsi bagian tubuh pada manusia (pancaindra).
  2. Mengidentifikasi masalah yang berkaitan dengan pelestarian sumber daya alam di lingkungan sekitarnya dan kaitannya dengan upaya pelestarian makhluk hidup.
  3. Mengidentifikasi proses perubahan wujud zat dan perubahan bentuk energi dalam kehidupan sehari-hari.
  4. Mengidentifikasi sumber dan bentuk energi serta menjelaskan proses perubahan bentuk energi dalam kehidupan sehari-hari (contoh: energi kalor, listrik, bunyi, cahaya).
  5. Memanfaatkan gejala kemagnetan dalam kehidupan sehari-hari, mendemonstrasikan berbagai jenis gaya dan pengaruhnya terhadap arah, gerak, dan bentuk benda.
  6. Mendeskripsikan terjadinya siklus air dan kaitannya dengan upaya menjaga ketersediaan air.

IPS FASE B

  1. Menjelaskan tugas, peran, dan tanggung jawab sebagai warga sekolah serta mendeskripsikan interaksi sosial di sekitar tempat tinggal dan sekolah.
  2. Mengidentifikasi ragam bentang alam dan keterkaitannya dengan profesi masyarakat.
  3. Menunjukkan letak kota/kabupaten dan provinsi tempat tinggal pada peta konvensional/digital.
  4. Mendeskripsikan keanekaragaman hayati, keragaman budaya, kearifan lokal, dan upaya pelestariannya.
  5. Mengenal keragaman budaya, kearifan lokal, sejarah (tokoh dan periodisasinya) di provinsi tempat tinggal serta menghubungkan dengan konteks kehidupan saat ini.
  6. Membedakan antara kebutuhan dan keinginan, mengenal nilai mata uang, dan mendemonstrasikan penggunaan uang untuk memenuhi kebutuhan hidup sehari-hari.

Download ATP IPAS Face A B C

ATP IPAS (Ilmu Pengetahuan Alam dan Sosial) Fase C

secara umum Tujuan Pembelajaran / TP dari mata pelajaran IPAS (Ilmu Pengetahuan Alam dan Sosial) pada pase C untuk kelas 5 dan 6 dapat dirumuskan sebagai berikut :

IPA FASE C

  1. Melakukan simulasi tentang sistem organ tubuh manusia (sistem pernafasan/pencernaan/peredaran darah) yang dikaitkan dengan cara menjaga kesehatan organ tubuh dengan benar.
  2. Menyelidiki hubungan saling ketergantungan antara komponen biotik-abiotik dan pengaruhnya terhadap kestabilan ekosistem di lingkungan sekitar.
  3. Demonstrasi penerapan konsep gelombang (bunyi dan cahaya) dalam kehidupan sehari-hari.
  4. Mendeskripsikan ancaman krisis energi dan mengusulkan upaya individu maupun kolektif untuk menghemat penggunaan energi dan mencari sumber energi alternatif menggunakan sumber daya di sekitarnya.
  5. Demonstrasi sistem tata surya dan hubungannya dengan gerak rotasi dan revolusi bumi.
  6. Merefleksikan perubahan kondisi alam di permukaan bumi akibat faktor alam dan perbuatan manusia.

IPS FASE C

  1. Mengidentifikasi pola hidup yang menyebabkan permasalahan lingkungan dan memprediksi dampaknya terhadap kondisi sosial kemasyarakatan dan ekonomi.
  2. Menggunakan peta konvensional/digital untuk mengenal letak dan kondisi geografis negara Indonesia. Mengenal keragaman budaya nasional dalam konteks kebhinekaan.
  3. Menceritakan perjuangan bangsa Indonesia melawan imperialisme, merefleksikan perjuangan para pahlawan dalam mempertahankan kemerdekaan, dan meneladani perjuangan pahlawan dalam tindakan nyata sehari-hari.
  4. Mengenal kegiatan ekonomi masyarakat dan ekonomi kreatif di lingkungan sekitar.
  5. Melakukan tindakan atau pengambilan keputusan berdasarkan pemahaman terhadap kearifan lokal yang berlaku di wilayahnya serta nilai-nilai ilmiah dari kearifan lokal tersebut.

Artikel Terkait

Catatan:

File yang kami bagikan kami simpan di google drive, jika file format word dan excel dialihkan ke aplikasi google doc maka unduh / save as dulu ya. Namun jika kesulitan, silahkan baca cara downloadnya